Virus adalah parasit mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Biasanya virus mengandung sejumlah kecil asam nukleat yang diselubungi semacam bahan pelindung yang terdiri atas protein, lipid, glikoprotein, atau kombinasi ketiganya.
Apa kaitanya ipa dengan android ?
pahami arti virus di atas virus merupakan parasit yang menginfeksi sel organisme biologis. Lalu hampir sama dengan android virus di android juga memiliki sistem kerja yang sama seperti itu. virus akan menyerang sedikit demi sedikit system di hp kamu, seperti aplikasi , bahkan bisa mengambil akses akun dan data di telepon kamu.
bahayakah virus itu ? Jelas bahaya.
lalu kenapa kita bisa terkena virus ?
Antisipasi pertama jelas pada diri kita. jika kita rajin mengunjungi situs 18+ ada banyak virus di sana. penyebabnya sepele namun efeknya mengerikan.
Inilah daftar virus android paling berbahaya yang menyerang karena hal sepele namun mematikan.
1. Engriks
Gejala awal virus ini biasanya di tandai dengan peringatan seperti "Unfortunately Measure/Engriks Has Stopped" . Lalu beberapa peringatan akan muncul terus menerus seperti : Monkey Test has stopped, dll.
virus ini banyak menyebar melalui situs download video 18+ . Bagaimana menghapus virus ini ? Android harus flash ulang atau reset untuk menghapus virus ini.
2. Cyber.Police
bagi kamu pelangan setia situs 18+ berhati hatilah dengan virus ini karena sering terselip di dalam situs 18+.
Resiko dari virus ini adalah ponsel tidak dapat digunakan karena terkunci oleh pop up yang terus-terusan muncul di layar smartphone. Bukan hanya mengganggu, pop up itu berisi ancaman. Yang mana jika kamu tidak mentransfer sejumlah uang dalam bentuk iTunes Gifts. Jika tidak dibayar, maka semua data yang ada di smartphone kamu terancam hilang dan disebarluaskan.
3. Shedun, Shuanet, dan ShiftyBug
ketiga jenis virus ini bisa di kategorikan sama karena memiliki efek yang sama.
Virus ini biasanya ditemukan dari toko aplikasi pihak ketiga (third-party app store). Setelah terinstal di Android korbannya, malware ini akan me-root perangkat, menanamkan (embed) diri mereka ke system-level services, dan mengubah bentuk mereka menjadi sah atau melegitimasi diri mereka sendiri dalam aplikasi populer seperti Facebook, candy crush, Twitter, snapchat, WhatsApp, dan lainnya.
4. Android PowerOffHijack
virus ini akan memiliki efek yang biasa kalian temui dan tidak asing di ponsel kalian ataupun teman kalian . Pertama ponsel yang terkena virus ini akan mati walaupun baterai penuh. Mungkin kamu mengangap ini hal sepele, namun virus ini aktif dikendalikan oleh orang lain. lah kok bisa ? Karena virus ini dapat membuka kamera, telepon, ataupun sms yang ada di hp kamu.
5. Stagefright
Virus ini tercatat menyerang lebih dari 1 milyar pengguna ponsel. Ponsel yang tercatat terkena virus ini adalah Android LG, Samsung, dan Google Nexus. Bahaya yang bisa ditimbulkan saat pengguna Android sudah terinfeksi Stagefright adalah orang yang tidak bertanggung jawab akan memanfaatkan data yang tersimpan di Android untuk kepentingan tertentu selain itu Stagefright juga bisa digunakan untuk mengakes seluruh perangkat Android (remote) tanpa diketahui pemiliknya. Virus ini masuk memalui mp3 dan mp4 yang diselipkan didalamnya.
Post A Comment:
0 comments so far,add yours